SOCCERIDN.com, Jakarta – Jose Mourinho mengaku sudah cukup puas dengan komposisi skuat Tottenham Hotspur saat ini. Ia pun merasa tidak membutuhkan untuk belanja pemain pada bursa transfer Januari 2019.
Jose Mourinho setuju menandatangani kontrak berdurasi tiga setengah tahun di Tottenham Hotspur, Rabu (20/11/2019). Perekrutannya hanya berjarak sehari dari pemecatan pelatih klub berjulukan Spurs sebelumnya, Mauricio Pochettino.
Pemecatan Pochettino tidak lepas dari kemerosotan drastis yang dialami Tottenham musim ini. Padahal, musim lalu mereka mampu menjadi finalis Liga Champions.